Jum’at, 10 Januari 2014 PMI Kabupaten kapuas melakukan endline survey di desa Teluk Palinget. Sebanyak kurang lebih 13 orang relawan cabang terbagi atas 3 team menyebar di sekitar desa Teluk Palinget untuk bertanya-tanya kepada masyarakat sekitar tentang berbagai penyakit yang sering di alami oleh warga, kecelakaan di tempat kerja, kecelakaan di jalan raya dan kecelakaan di sungai, sumber air yang di konsumsi masyarakat dan lain sebagainya. Adapun hasil endline survey di desa Teluk Palinget ini akan di bandingkan dengan tiga desa program binaan PMI Kabupaten Kapuas yaitu desa Terusan Raya, desa Handiwung dan Kelurahan Pulau Kupang.
Sebelumnya, pada hari sabtu tanggal 9 Januari 2014 sebagian relawan cabang juga sudah melakukan endline survey di desa Teluk Palinget dan sebagiannya lagi melakukan survey di desa Handiwung, akan tetapi pada hari pertama melakukan survey, jumlah responden yang dicari hanya 32 orang dari dua RT yang ada di Desa Palinget, yaitu RT 6 dan RT 7. Dan pada hari kedua survey, responden yang di cari berjumlah 72 orang responden dari lima RT yaitu RT 1, 2, 3, 4, dan 5. Jadi total keseluruhan responden di desa Teluk Palinget adalah 104 orang dari tujuh RT di desa Teluk Palinget.
Kendala yang dialami oleh relawan PMI Kabupaten Kapuas saat melakukan survey dilapangan adalah, cuaca yang tidak mendukung (hujan), maka survey pun terpaksa dihentikan sementara waktu sampai hujan reda serta tidak adanya responden yang dituju dikarenakan sedang bepergian maka dari itu untuk mengganti responden yang tidak ada relawan cabang menggantinya dengan masyarakat sekitar.
Sekitar pukul 15.00 WIB relawan cabang sudah selesai mengerjakan tugas dan kembali kemarkas PMI Kabupaten Kapuas.