Monitoring dan Evaluasi dari PMI Provinsi Kalimantan Tengah

Pada hari Rabu, 6 Desember 2023 bertempat di markas PMI Kabupaten Kapuas dilaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi oleh PMI Provinsi Kalimantan Tengah. Tim yang datang dipimpin oleh Bapak Suprayitno selaku Sekretaris Pengurus PMI Provinsi Kalimantan Tengah.

Dalam pertemuan ini dibicarakan masalah kepengurusan PMI Kabupaten Kapuas yang tampak agak vakum bila dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Pihak provinsi memberikan saran-saran untuk memperbaiki kondisi tersebut.

Selain itu pihak provinsi juga mengajukan berbagai pertanyaan berkaitan dengan berbagai hal tentang PMI Kabupaten Kapuas. Pihak provinsi berharap setelah Musyawarah Kerja Provinsi Kalimantan Tengah mendatang, pengurus PMI Kabupaten Kapuas dapat menyusun program kerja dengan baik dan mempersiapkan diri untuk menghadapi akreditas PMI Kabupaten.

avatar Tidak diketahui

About Jum'atil Fajar

Dilahirkan di Sungai Penuh (Kerinci, Jambi). Sekolah di Sungai Penuh, Depok, Jakarta dan Brisbane. Bekerja di Mantangai dan Kuala Kapuas, Kalimantan Tengah. Blogger. YouTuber. Preacher.
Pos ini dipublikasikan di Pengurus. Tandai permalink.

Tinggalkan komentar